CARA MEMBEDAKAN POKSAY HONGKONG JANTAN DAN BETINA

Bagaimana Cara Membedakan Poksay Hongkong Jantan dan Betina

Sedikit tentang cara membedakan poksay hongkong jantan dan betina berdasakan suara poksai jantan lebih variasi dari pada poksai betina berdasarkan pengamatan poksay hongkong betina hanya berkicau monoton tanpa ada variasi kicau betina hanya menjawab atau mencari kebradaan jantan seperti burung prenjak.



Poksay jantan menjadi incaran para sahabat kicau karna memang variasi jantan lebih banyak dan volume poksay jantan hampir sama dengan cucak rowo Kalimantan, saat sahabat kicau mau membeli poksay jantan maka sahabat kicau harus sedikit tau tentang ciri poksay jantan dan betina, dari artikel ini bisa untuk sedikit bekal sebelum sahabat kicau membeli poksay di pasar, sedikit penjelasan terkait perbedaan pada burung poksay hongkong jantan dan betina sebagai berikut:




   A.      dilihat dari ukuran atau postur tubuh poksay hongkong
Dibedakan dari postur tubuh jantan dan betina poksay hongkong sudah kelihatan, burung poksay hongkong  jantan memiliki tubuh yang lebih besar dibandingkan dengan yang betina, selain lebih besar burung jantan juga memiliki postur yang lebih tegap dengan kepala cenderung mendongak, jika sahabat kicau mendapati burung poksay hongkong yang kepalanya hampir sama rata dengan punggungnya  maka kemungkinan besar itu adalah poksay hongkong betina.

  B.      dilihat dari betuk dan ukuran kepala poksay hongkong
Untuk bagian kepala poksay jantan lebih besar jika dibandingkan dengan yang betina juga mirip seprti jalak uren kepala atas agak rata terlihat garang sebaliknya dengan poksay betina akan terlihat ayu dan dengan kepala sedikit terlihat bulat.



  C.      Perbedaan bulu poksay hongkong
Dari warna bulu poksay hongkong jantan dan betina hampir sama, mayoritas bulu burung ini berwarna abu kecokelatan, hitam pada daerah sekitar mata dan leher, dan putih pada daerah pipi, namun sahabat kicau  cobalah perhatikan warna bulu pada daerah anus burung ini, Jika Anda mendapati bulu lembut dengan warna kuning kemerahan bisa dipastikan bahwa itu adalah burung jantan, ciri seperti ini tidak dimiliki oleh burung poksay hongkong betina ciri tersebut juga ditemukan pada jalak suren karna jalak suren yang sudah umur lebih mudah membedakan dilihat dari bulu sekitar anus.



  D.      dari kebiasaan poksay hongkong tingkah dan kegesitan
Mungkin ini antara fakta dan mitos selain melihat ciri fisiknya, sahabat kicau juga dapat membedakan poksay jantan dan betina dari tingkah lakunya, menurut sahabat kicau yang telah lama memelihara poksay ada yang mengatakan bahwa burung poksay jantan lebih jinak dibandingkan betinanya berdasarkan pengalaman menyadari ketika melihat burung poksay hongkong jantan lebih mudah ditangkap dari pada poksay betina yang cenderung lebih gesit dan suka melompat menghindari tangkapan.



  E.       untuk ciri ini sahabat kicau bisa perhatikan dalam sangkar penangkaran cara makan poksay
Sahabat kicau bisa mengamati perbedaan jantan dan betina pada burung poksay hongkong melalui cara makan, berikan voer kasar pada sangkar dan perhatikan, poksay hongkong jantan akan memakan vor yang telah disediakan karena poksay menyukai vor, namun tidak demikian dengan burung poksay hongkong betina karena poksay betina tidak menyukai tekstur vor kasar, betina akan akan mencoba meremukan terlebih dahulu karena betina lebih menyukai voer lembut.
Telitilah sebelum membeli poksay dipasar hewan atau di perorangan karena jangan sampai sahabat kicau membayar poksay betina dengan harga jantan, semoga bermanfaat dan salam sahabat kicau Indonesia. www.ujebirdfarmmj981.com

Comments

Popular posts from this blog

CARA MEMBEDAKAN HWAMEI CHINA DAN HWAMEI TAIWAN ( WAMBI )

Cara Mengatasi Masalah Gagal Mabung dan Nyerit

PERAWATAN KOLIBRI ATAU KONIN IJOAN (MH)